Macam-macam bus pariwisata tentu akan menjadi pertimbangan bagi Anda yang akan melakukan kegiatan wisata, baik dengan keluarga atua rombongan Anda. Banyak hal yang memang perlu diperhatikan dalam memilih bus pariwisata.
Beda jenis bus pariwisata berbeda pula ukuran, kapasitas, dan besaran sewanya. Maka sebelum menyewanya ketahui lebih dulu jenis-jenisnya agar dapat disesuaikan dengan destinasi wisata yang akan dikunjungi, jumlah peserta, dan Harga Bus Pariwisata yang beda-beda.
Sesuai dengan destinasi wisata yang akan dikunjungi artinya terkait dengan akses jalan, perlu mempertimbangkannya agar bus pariwisata tidak ada kendala di jalan. Jika jalannya sempit tentu bus yang berukuran besar akan sulit menjangkau hingga destinasi wisata tujuan.
Jumlah peserta juga perlu dijadikan pertimbangan, karena harga sewa bus akan tetap sama walau kursi tidak terisi secara penuh oleh peserta wisata.
Dengan budget yang tinggi tentu dapat memilih bus pariwisata besar dengan setelan tempat duduk tidak penuh, misalnya bus pariwata berkapasitas maksimal 50 hanya diisi kursi sejumlah 40. Dengan demikian akan terasa longgar, sehingga akan lebih nyaman.
Semakin besar kapasitasnya tentu akan semakin besar ukurannya, tarif sewanya juga bisa lebih tinggi. Maka jika budget yang tersedia pas-pasan, hendaknya menyewa bus pariwisata sesuai dengan dana yang tersedia saja.
Macam-macam Bus Pariwisata
Berikut ini macam-macam bus pariwisata berdasarkan kapasitas penumpang dan ukuran:
1. Mini Bus
Bus ini memiliki ukuran yang lebih kecil daripada bus besar, akan tetapi ukurannya lebih besar daripada mobil. Mini bus bisa menjadi solusi bagi Anda yang ingin mengadakan perjalanan bersama keluarga besar.
Kapasitas penumpang dari bus ini terdiri dari dua jenis, yakni 13 hingga 15 seat atau 16 hingga 19 seat. Anda bisa memilih seat yang paling sesuai dengan banyaknya penumpang yang akan melakukan perjalanan.
2. Medium Bus
Bus ini memiliki kapasitas penumpang mulai dari 25 hingga 31 seat. Ukurannya juga lebih kecil dari big bus, namun lebih besar dari mini bus.
3. Big Bus
Bus ini memiliki jumlah penumpang hingga mencapai 59 seat. Ukurannya memang lebih besar dibanding dua jenis sebelumnya.
4. Bus Super High Deck
Bus ini memiliki ciri khas ukuran yang tinggi mencapai 3900 mm. Bagasinya yang luas juga sering menyebabkan bus ini menjadi pilihan. Saat ini, bus super high deck bisa dibilang paling sering digunakan untuk pariwisata.
5. Bus High Deck
Bus ini bisa menampung penumpang 50 hingga 60 orang, bergantung pada konfigurasi seat yang digunakan. Bus ini memiliki tinggi mencapai 3500 mm.
6. Bus High Deck Double Glass
Bus ini memiliki tinggi mencapai 3700 mm, lebih tinggi dari high deck, namun lebih kecil dari super high deck.
Dari berbagai bus tersebut tentu memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Semua bergantung pada fungsi apa yang paling dibutuhkan.
Kapasitas penumpang, konfigurasi seat, serta luas bagasi memang perlu diperhatikan saat memilih bus pariwisata. Hal tersebut tentu akan berdampak pada kenyamanan penumpang saat melakukan kegiatan wisata, utamanya dalam menempuh jarak yang jauh.
Demikianlah ulasan mengenai macam-macam bus pariwisata berdasarkan kapasitas penumpang dan ukuran. Semoga bermanfaat!